1. Kuntum Farmfield
kuntum.co.id |
Bukan hanya itu, di Kuntum Farmfield ini kamu dapat merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang pengembala hewan ternak. Mulai dari memberi makan, hingga mencoba menunggangi seekor kuda. Untuk kamu yang suka dengan tanaman, di sini juga menyediakan berbagai tanaman hias, bunga, dan buah-buahan. Selain itu, ada juga alat-alat atau perkakas tanaman dan pupuk juga, lho!
Kuntum Farmfield benar-benar cocok untuk dinikmati para kaum galau, atau juga jadi destinasi wisata pilihan untuk seluruh anggota keluarga. Apalagi untuk anak-anak yang sedang suka-sukanya mengeksplorasi hal-hal baru.
- Lokasi: Komplek, Jl. Teras Hijau Residence Jl. Raya Tajur No.291, RT 001/RW 001, Kel. Sindangrasa, Kec. Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 08.00-18.00 WIB (Senin-Sabtu)
- Harga tiket: Rp45.000 untuk hari Senin-Jumat, dan Rp55.000 untuk hari Sabtu-Minggu
2. Wisata Alam Gunung Pancar
gunungpancar.com |
Selain itu, di sana juga menyediakan kegiatan seru lainnya seperti outbound team building, glamping, hingga spot untuk prewedding. Pokoknya, jangan sampai dilewatkan, deh.
- Lokasi: Kp. Ciburial, Desa Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 24 Jam
- Harga tiket:
- Rp5.000/Orang
- Rp10.000/Mobil
-Rp5.000/Motor
-Rp100.000/Warga Negara Asing
2. Hari Libur atau Weekend:
- Rp7.500/Orang
- Rp15.000/Mobil
-Rp7.500/Motor
-Rp150.000/Warga Negara Asing
3. The Jungle Waterpark Bogor
junglebogor.com |
Waterpark di Bogor ini juga dikenal memiliki kejernihan air dan udara yang segar karena posisi The Jungle Waterpark Bogor berada di dekat Gunung Salak. Membuat aktivitas berenang jaul lebih nyaman dan segar di badan tentunya.
Cocok nih, untuk jadi tempat healing. Karena selain hanya menikmati keindahan alam di sekitar waterpark, kamu juga bisa sekalian bermain air dan membersihkan diri dari segala macam pikiran buruk.
- Lokasi: Jl. Bogor Nirwana Residence Jalan Bogor Nirwana Boulevard, RT 005/RW 012, Mulyaharja, Kec. Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 09.00-17.00 WIB
- Harga tiket: Rp85.000/Orang untuk hari Senin-Jumat, dan Rp100.000/Orang untuk hari Sabtu-Minggu serta hari libur nasional.
4. Taman Safari Bogor
maps.google.com/Fajri Munawwar |
Terdapat empat jenis safari yang bisa kamu pilih di sana yaitu Safari Siang, Safari Malam, Istana Panda, Safari Trek dan Outbound. semua jenis safari tersebut memiliki pengalaman berekreasi yang berbeda-beda. Mulai dari berinteraksi langsung dengan hewan liar, pertunjukan edukasi, trekking, hingga outbound.
- Lokasi: Jalan Kapten Harun Kabir No.724, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 08.00-23.00 WIB
- Harga tiket:
- Rp230.000 (domestik) sampai Rp400.000 (internasional) untuk usia di atas 6 tahun pada hari biasa
- Rp2300.000 (domestik) sampai Rp350.000 (internasional) untuk usia di bawah 5 tahun pada hari biasa
- Rp255.000 (domestik) sampai Rp400.000 (internasional) untuk usia di atas 6 tahun pada hari libur
- Rp225.000 (domestik) sampai Rp350.000 (internasional) untuk usia di bawah 5 tahun pada hari libur
2. Safari Malam:
- Rp180.000 (domestik) sampai Rp350.000 (internasional) untuk usia di atas 6 tahun pada hari biasa
- Rp160.000 (domestik) sampai Rp300.000 (internasional) untuk usia di bawah 5 tahun pada hari biasa
3. Safari Trek dan Outbound:
- Grup: Rp150.000/Orang
5. Taman Buah Mekarsari
mekarsari.com |
Tidak hanya itu, kamu juga bisa menikmati pengalaman memberi makan hewan ternak dan berkebun di kebun buah Mekarsari. Pokoknya, masalah dijamin hilang dalam sekejap.
- Lokasi: Jalan Raya Cileungsi-Jonggol KM.3, Mekarsari, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 09.00-15.00 WIB
- Harga tiket: Rp50.000 dengan beberapa biaya tambahan jika kamu mau menikmati wahana lainnya
6. Devoyage
misteraladin.com |
Bangunan-bangunan khas Eropa yang indah dan penuh warna, membuatmu betah berlama-lama di sana. Kamu bisa melihat miniatur ikon terkenal di Eropa seperti Menara Eiffel, Pisa, Kincir Angin, dan lainnya. Ada juga wahana lain seperti Perahu Canoe, Brotherhood (petualangan), Mandi Bola, Labirin, dan masih banyak lagi. Kurang lebih terdapat sekitar 150 spot wahana yang bisa kamu kunjungi di sana.
Selesai "berkeliling Eropa" kamu pasti lapar bukan? Di sana kamu bisa menikmati hidangan khas Eropa juga, lho. Menu makanan western yang disajikan, bisa menambah kesan yang tak terlupakan.
- Lokasi: Jl. Bogor Nirwana Residence Jl. Indigo Raya, Mulyaharja, Kec. Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 09.00-18.00 WIB
- Harga tiket: Rp30.000 pada hari Senin-Jumat, Rp40.000 pada hari Minggu dan hari libur Nasional
7. Kebun Raya Bogor
kebunraya.id |
- Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No.13, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 08.00 - 16.00 WIB pada hari Senin - Jumat, 07.00 - 16.00 WIB pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur Nasional
- Harga tiket: Rp16.500 pada hari Senin - Jumat, Rp26.500 pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur Nasional, Rp5.000 untuk parkir kendaraan motor dan Rp50.000 untuk mobil
8. Marcopo Water Adventure
traveloka.com |
Terdapat kolam balita, kolam anak, kolam dewasa, kolam arus, cinema 4D, hingga sarana fitness dan gym. Nikmati keseruannya, dan lupakan segala masalah dunia.
- Lokasi: Bukit Cimanggu City, Jl. Bukit Cimanggu City Raya, RT 001/RW 011, Cibadak, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 07.00-21.00 WIB
- Harga tiket: Rp50.000 pada hari Senin-Jumat, Rp60.000 pada hari Sabtu-Minggu, serta Rp35.000 pada jam malam
9. Taman Wisata Matahari Park
tamanmatahari.com |
Kamu bisa healing dengan menikmati panorama indah di sekitar Taman Wisata Matahari Park. Selain itu, terdapat wahana outbound yang diklaim sebagai tempat outbound terbaik di kawasan puncak Bogor.
TMW menyediakan dua paket berbeda yang bisa kamu pilih. Paket 1 berisi wahana Water Park, Taman Rusa dan Taman Kelinci. Sedangkan untuk Paket 2 berisi wahana Fantasy Land, Taman Kelinci, Taman Rusa, Perahu Naga, Kereta Klasik dan Warawiri.
- Lokasi: Jalan Raya Puncak KM 77, Cilember, Kec. Cisarua, Kab. Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 08:00-16:00 WIB
- Harga tiket: Rp60.000 untuk wisatawan lokal, dan Rp150.000 untuk wisatawan asing
10. The Ranch Cisarua
orami.co.id |
Terdapat spot-spot bangunan yang menarik di sana. Seperti bangunan Belanda bergaya klasik dan megah, hingga rumah permen yang lucu. Selain itu kamu bisa menikmati suasana alam dengan menunggangi kuda, memanah, melihat hewan ternak, dan masih banyak lagi. Seru deh, pokonya.
- Lokasi: Jl. Raya Puncak Gadog No.KM, RW.5, Kopo, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
- Jam buka: 09.00-18.00 WIB pada hari Senin-Kamis, 08.00-21.00 WIB pada hari Jumat-Minggu
- Harga tiket: Rp20.000/orang, Rp5.000 untuk parkir
Nah, itu dia 10 tempat rekreasi di Bogor yang wajib kamu kunjungi untuk meredakan masalah hidup yang mengganggu pikiranmu. Ingat, meluangkan waktu sejenak untuk melepas penat juga dapat membantu menambah produktivitas sehari-hari. Tetap tenang, dan stay healthy.
Posting Komentar