Beberapa hari yang lalu, akibat keyboard virtual bawaan gawai yang sering kurang responsif atau saltik melulu, saya kemudian ngide nyari rekomendasi keyboard fisik, yang bisa terkoneksi dengan android. Aksesoris yang sebenarnya sudah saya inginkan sejak lama.
Namun berhubung waktu itu masih punya notebook, maka rasanya memang tidak terlalu dibutuhkan. Baru, selepas notebook saya .co.id alias koid, keinginan itu muncul kembali. Terlebih sudah cukup lama tidak merasakan sensasi mengetik di keyboard fisik. Ya… minimal bisa mengobati.
Saya carilah rekomendasi keyboard fisik khusus android, di beberapa aplikasi marketplace. Memilah, membanding, dan memending-mendingkan, mana yang ratingnya terbaik, dengan harga paling murah tentunya. Hingga saya menemukan barang yang sesuai kriteria yang saya mau, di Tokopedia (tidak di-endorse).
Harga keyboard fisik khusus androidnya, hanya sekitar 70rb-an, dengan rating 4,8 (dari 400 lebih perating) dan 190 lebih ulasan. Komentarnya juga lebih banyak positif, merasa puas. Saya juga tidak akan ragu merekomendasikan kepada pembaca, jika tertarik ingin membeli juga. Link tokonya akan saya bagikan di akhir tulisan ya!
Oh iya, sebagai tambahan, tokonya juga menyediakan beberapa macam varian. Kamu bisa membeli keyboardnya saja dengan tipe USB micro maupun tipe C. Bisa juga menambah aksesoris lain berupa mouse. Kamu hanya cukup menambah harga sekitar 50rb-an saja, untuk menambah mouse-nya.
REVIEW JUGA: Buku Fisik VS Buku Digital
Unboxing
Ketika kurir AnterAja sudah sampai di rumah, paket yang saya terima lumayan terlihat rapi. Meskipun tanpa bubble wrap dan plastik hitam yang biasanya membungkus paket. Bukan salah penjual, tapi memang saya yang tidak menambah biaya asuransi. Lagi-lagi alasan biaya, hehe. Saya pikir juga, barangnya tidak mewah-mewah amat. Tidak berkspektasi tinggi.
Meski begitu, barang yang ada di dalamnya masih aman-aman saja. Masih bisa membuat hati ini tenang dan tersenyum bahagia. Terkesan mewah pada pandangan pertama.
Barang-barang yang saya dapatkan ialah berupa satu buah keyboard tentunya, mouse (saya beli paket 120rb-an), holder gurita, 2 buah OTG tipe micro dan tipe C, 4 buah penyangga gawai, dan bonus pulpen seperti yang sudah disebutkan di atas. Cukup memuaskan, untuk harga segitu.
Sebagai catatan, mouse yang saya dapat, memiliki harga sekitar 15rb-an di pasaran. Jadi, kalau dihitung-hitung sih, lumayan rugi. Mending beli terpisah saja.
Tapi tidak semudah itu. Jikapun saya membelinya secara terpisah, artinya saya harus mengeluarkan ongkir lagi, yang cukup mahal ke daerah saya. Berhubung, gratis ongkir di Tokped hanya berlaku untuk barang dengan harga di atas 50rb saja. Belum lagi, saya harus membeli OTG sebagai alat koneksi mouse ke keyboardnya. Makin membengkak tuh, harganya. Untung saja saja punya kupon potongan harga 20rb, dan memenuhi syarat gratis ongkirnya.
Jadi, harga 120rb, so-so lah buat saya. Kalau daerah kamu dekat sama penjual, saya saranin beli terpisah aja sih. Atau gak perlu beli mouse juga sekalian. Kecuali kamu juga masih punya kupon potongan harga. Mending beli keyboardnya sepaket dengan mouse.
REVIEW LAGI: Manfaat Menjadi Kontributor Google Maps
Apakah Keyboard Bisa Terpasang di Android?
Asalkan ponsel pintar kamu sudah support OTG, keyboard untuk android ini sangat bisa berfungsi dengan baik. Termasuk mouse-nya juga. Maka sebelum memutuskan ingin membeli, coba cek dulu apakah smartphone-mu mendukung OTG atau tidak. Kamu bisa mengeceknya di aplikasi USB OTG Checker. Unduh di Play Store, atau bisa langsung klik link di sini.
Kalau ternyata hasilnya android kamu tidak mendukung OTG, kamu bisa saja mencoba membeli keyboard versi wireless. Tapi, dengan konsekuensi antara bisa atau tidak juga sih, sebetulnya.
Kualitasnya sesuai harga, dan cukup nyaman digunakan
Ada harga, ada barang. Begitulah istilah umum dunia jual beli. Kualitas dan kenyamanan keyboard untuk android yang saya beli ini, sesuai dengan harganya.
Tombolnya cukup enak saat ditekan, meskipun masih terasa harus sedikit usaha. Mirip-mirip keyboard murah pada umumnya lah. Fitur kombinasi tombol macam Ctrl-Z, Ctrl-A, NumLock, hingga PrtScSysRq, sangat berfungsi dengan baik pula di ponsel Asus Zenfone 3 Max milik saya. Beberapa tombol pintasan seperti, tombol dengan tulisan “zzz” untuk terkoneksi ke Google Assistant, Ctrl+Tab untuk memilih bahasa keyboard, dan sebagainya, juga bisa digunakan. Mohon maaf, saya tidak bisa memperlihatkan ilustrasinya. Saya cuma punya satu smartphone soalnya.
MASIH REVIEW: Asyiknya Baca Buku Digital di iPusnas
Satu persoalan yang agak membuat saya kurang nyaman, adalah ukuran keyboard dan tombolnya. Ukuran 7inch akan sangat terasa sempit, terlebih untuk pengguna sepuluh jari. Rasa-rasanya terlalu gerah dan kurang asyik. Posisi beberapa tombol yang biasanya ada di sebelah kiri, juga dipaksa pindah ke bawah. Sehingga membingungkan saat dipakai untuk pertama kalinya. Harus bisa beradaptasi sepertinya. Tapi sekali lagi, ekspektasi saya tidak terlalu tinggi untungnya.
Itu saja sih, review singkat dari keyboard untuk android yang saya beli. Jika kamu masih tertarik ingin punya aksesoris penunjang menulis di smartphone ini, kamu bisa membelinya di toko Fusion21. Link tokonya ada di sini. Pokoknya recomended-lah buat kamu yang juga ingin merasakan sensasi menulis di keyboard dan laptop. Selamat berbelanja, dan mencoba.
Posting Komentar